Koran Pemuda, Kab.Cirebon (22/05/2020) Bertepatan dengan Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Ke-112 Tahun 2020 yang bertemakan Bangkit Dalam Optimisme Normal Baru, Pemerintah Kabupaten Cirebon Melalui Dinas Koperasi Dan UMKM mirilis beroperasinya galeri UMKM "Caruban: yang terletas di Jl. Ir. H. Juanda Nomor 9 (Jl. Raya Cirebon - Jakarta) Battembat - Tengahtani, Kabupaten Cirebon, tanpa kegiatan seremoni yang umumnya menandai peresmian/pembukaan secara resmi. Hal tersebut dilakukan mengingat saat ini Pemerintah Kabupaten Cirebon tengah menerapkan pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Meski dibuka tanpa seremoni khusus Kepala Dinas Koperasi UKM Kabupaten Cirebon Moch. Fery Afrudin, S.STP optimis keberadaan Galeri UMKM ini dapat membantu menggerakkan kembali perekonomian masyarakat yang sebagian besar dimotori oleh para pelaku UMKM yang saat ini turut terdampak Pandemi Covid-19.
"Melalui Galeri UMKM "Caruban" ini Pemerintah Kabupaten Cirebon membuka kesempatan seluas-luasnya bagi para pelaku UMKM di Kabupaten Cirebon untuk mempromosikan dan memasarkan produk-produknya. Selain itu diharapkan juga dapat membentuk jejaring usaha yang lebih luas lagi dalam hal pengembangan SDM dan mananjemen pelaku UMKM, permodalan serta pemanfaatan teknologi digital untuk menciptakan market place secara daring dengan mengkolaborasikan semua komponen pemangku kepentingan melalui penerapan pola kemitraan pentahelix dengan melibatkan peran pemerintah, pelaku Usaha, komunitas msyarakat, akademisi dan media tentunya. Salah satunya ditunjukkan oleh Koperasi Sahabat Mitra Sejati melalui pemberian bantuan 100 paket sembako bagi para pelaku UMKM yang turut terdampak Covid-19." Ujar Moch. Fery Afrudin, S.STP
"Melalui momentum Hari Kebangkitan Nasional Ke-112 jg diharapkan dapat membangkitkan semangat para pelaku UMKM dan komponen masyarakat lainnya di Kabupaten Cirebon untuk tetap melanjutkan keberlangsungan usahanya dan menjaga agar roda perekonomian masyarakat tetap berputar guna menyongsong era kehidupan normal baru dan mewujudkan masyarakat Kabupaten yang sejahtera sebagaiman tertuang dalam Visi Pemerintah Kabupaten Cirebon yaitu Berbudaya, Sejahtera, Agamis, Maju dan Aman (Bersama)." Lanjut Moch. Fery Afrudin, S.STP
(Red)