Koran Pemuda Indonesia Membuka Kantor Biro Di Indramayu
Koran Pemuda Indonesia adalah media siber pertama yang menggunakan sistem voucher berita online agar pelanggan bisa menaikkan berita di Koran Pemuda Indonesia, media ini juga membuka kesempatan bagi setiap masyarakat agar bisa berekspresi dan menyuarakan pendapatnya agar bisa didengar oleh khalayak. Koran Pemuda Indonesia juga membantu pelaku usaha agar bisa mempromosikan usahanya dengan mudah dan biaya yang murah.
Tepat satu bulan berjalan bersama masyarakat, Koran Pemuda Indonesia dibawah naungan PT Duta Insan Wisata kini membuka kantor biro di wilayah Indramayu, tepatnya di Ruko Perum Dampoe Awang Puri Regency, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu. Pada hari Sabtu sore (11/4/2020), diadakan acara pembukaan di Kantor Biro Indramayu yang dihadiri oleh Pimpinan Perusahaan Koran Pemuda Indonesia, Nashrun Amin; beserta Ketua Dewan Redaksi, Saeful Mu’minin; dan Pimpinan Redaksi Koran Pemuda Indonesia Ahmad Suhendi.
Dalam sambutannya, Pimpinan Perusahaan Koran Pemuda Indonesia, Nashrun Amin, menyampaikan beberapa harapan, “Semoga Koran Pemuda Indonesia di bawah Biro Indramayu dapat berkembang dan dapat menyediakan informasi yang aktual bagi masyarakat.”
Harapan tersebut diamini oleh para wartawan yang juga hadir dalam acara pembukaan sederhana itu.
“Diharapkan pula, Koran Pemuda Indonesia dapat menjadi sarana penampung aspirasi maupun sarana promosi bagi masyarakat Indramayu melalui sistem voucher berita online (daring),” tutupnya.
Pelaku usaha, UMKM, maupun masyarakat umum, kini dapat membeli voucher berita online di Kantor Biro Indramayu Koran Pemuda Indonesia. Voucher tersebut dapat digunakan untuk menaikkan berita yang menjadi sarana promosi atau sarana penampung aspirasi Anda.
Selain itu, dibutuhkan 200 wartawan muda untuk wilayah Indramayu.
Tentu saja kesempatan ini terbuka untuk Anda yang memiliki minat dan potensi dalam bidang jurnalistik dan berjiwa muda.
(Hikmah Uswatun.U)